Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Tahun 2014 Kecamatan Beji


Rabu 29/01 telah dilaksanakan Acara Musyawarah Perencanaan Pembangunan ( Musrenbang ) Tahun 2014 Kecamatan Beji. Pada kesempatan ini Camat Beji Drs. H. Saifuddin Lubis, SH, M.Si menyampaikan sekaligus melaporkan bahwa Musrenbang Kelurahan telah dilaksanakan di masing-masing Kelurahan setelah berkoordinasi dengan Kecamatan. Pada tanggal 14 Januari 2014 di Kelurahan Beji Timur dan tanggal 16 Januari 2014 di Kelurahan Kukusan serta tanggal 17 Januari 2014 serentak di Kelurahan Pondokcina, Kelurahan Beji, Kelurahan Kemirimuka dan Kelurahan Tanah Baru, hasil dari kegiatan Musrenbang di Kelurahan-Kelurahan tersebut yaitu menyepakati kegiatan prioritas pembangunan di wilayah Kelurahan masing-masing. Musyawarah Perencanaan Pembangunan ( Musrenbang ) Tahun 2014 Kecamatan Beji di hadiri oleh segenap undangan yang mengikutinya dengan antusias hingga acara berakhir.





