Kelurahan Beji Adakan Pelatihan Servis AC
Dalam rangka meningkatkan kompetensi serta keterampilan warga melalui Pelatihan Service AC di Kelurahan Beji, Kecamatan Beji Kota Depok Tahun Anggaran 2024. Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Bapak Camat Beji Hendar Fradesa, SE didampingi oleh Lurah Beji Ma'mur, S.Sos, kasie Ekbang, Sekkel Beji serta penanggung jawab pelatihan bapak yakub. Pelatihan ini dilaksanakan mulai hari Kamis, 29 Agustus sd 4 September 2024 selama 7 Hari. Tujuan kegiatan ini adalah untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan bagi masyarakat dalam rangka untuk bekal kehidupan masa depan serta diakhir pelatihan diselenggarakan Uji Konpetensi oleh BNSP.





